Upcoming

Indahnya Bromo dan Merdunya Tulus Tutup Hari Pertama Jazz Gunung 2015

Jazz Gunung 2015 hari pertama pada Jumat (12/6/2016), mencapai puncaknya. Tulus pun didaulat menjadi penutup hari pertama. Ratusan penonton yang sudah sejak sore tampak atusias menantikan Tulus. Hingga akhirnya, saat yang ditunggu-tunggu pun tiba si 'Gajah' naik ke atas panggung Jazz Gunung 2015.

Watch the video
Upcoming

Indahnya Bromo dan Merdunya Tulus Tutup Hari Pertama Jazz Gunung 2015

Jazz Gunung 2015 hari pertama pada Jumat (12/6/2016), mencapai puncaknya. Tulus pun didaulat menjadi penutup hari pertama. Ratusan penonton yang sudah sejak sore tampak atusias menantikan Tulus. Hingga akhirnya, saat yang ditunggu-tunggu pun tiba si 'Gajah' naik ke atas panggung Jazz Gunung 2015.

Read More

Lagu yang diambil dari album keduanya 'Baru' pun didaulat menjadi pembuka penampilannya. Sontak penonton langsung berebut mengabadikan penampilan Tulus di panggung Jazz Gunung 2015.

"Ini pertama kali menyanyi dengan atap sebesar ini," ucapnya di atas panggung.

"Dengan panggung yang seperti ini saya butuh suara yang lebih keras lagi menyanyi barengnya," sambung Tulus yang langsung membawakan hits 'Gajah'. Seperti biasa, choir penonton pun langsung pecah. Bait demi bait dinyanyikan penonton seakan ingin berduet dengan Tulus.

Sederet lagu-lagu Tulus seperti 'Matahari', 'Bumerang', 'Teman Hidup', 'Diorama', 'Bunga Tidur' hingga 'Sewindu' sukses membuat penonton puas. Apalagi, Tulus juga sempat turun ke kerumunan penonton dan bernyanyi bersama di lagu 'Sepatu'. Tiga penonton beruntung juga sempat ditarik ke atas panggung. Mereka sempat menyanyikan 'Jangan Cintai Aku Apa Adanya' yang pada akhirnya dibawakan sendiri oleh Tulus.

Alunan lagu-lagu yang dibawakan pemilik nama lengkap Muhammad Tulus itu seperti menyatu dengan alam. Rasa dingin yang cukup menusuk seperti hilang sejenak saat suara merdu Tulus mengalun dari awal hingga akhir lagu.

Alam Bromo sendiri seperti menikmati merdunya Tulus dengan menyajikan langitnya indah dengan banyaknya bintang malam ini. Belum lagi tata panggung yang didominasi rotan membuat kesan alam lebih kuat.

Hingga penampilan penyanyi yang baru merilis dua album itu ditutup dengan 'Kisah Sebentar'. Histeria penonton pun seperti mengantar Tulus turun panggung.

"Terima kasih semuanya, selamat malam semuanya," tutupnya.

Berakhirnya penampilan Tulus tak begitu saja menutup Jazz Gunung 2015. Masih ada Andien dan beberapa musisi lainnya yang bersiap tampil di hari kedua Jazz Gunung 2015.

BLOG COMMENTS POWERED BY DISQUS